Aceh Jaya Targetkan 5 Besar di PORA Pidie

Aceh Jaya Targetkan 5 Besar di PORA PidieFoto: Alfian/HabaAceh

Aceh Jaya - Kontingen Pekan Olahraga Aceh (PORA) ke-XIV Pidie dari Kabupaten Aceh Jaya telah diberangkatkan oleh Plt. Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Jaya, Safrul Maryadi. Para atlet diharapkan meraih peringkat lima besar. 

Pelepasan yang berlangsung di halaman Gedung KONI Aceh Jaya, disaksikan oleh Kadisparekrafpora Aceh Jaya, Juanda, serta jajaran KONI dan Official. Kontingen Aceh Jaya akan mengikuti 23 cabang olahraga dengan total 140 atlet, 74 official/pelatih, dan 71 kontingen.

Safrul mengatakan, even PORA XIV Pidie dapat memupuk kebersamaan dan memajukan olahraga di Kabupaten Aceh Jaya. 

"Dalam even PORA kali ini kita menggunakan prinsip VINI, VIDI, VICI, yaitu kita datang, kita lihat dan kita taklukkan. Kita ingin prestasi Aceh Jaya lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya tanpa harus membebani para atlet semua, selalu berikan yang terbaik dan sepenuh hati tanpa ada tekanan dari pihak manapun,” kata Safrul, Kamis (8/12). 

Safrul berharap kontingen Aceh Jaya dapat meraih peringkat 5 besar dan peringkat 1 di Barsela (Barat Selatan Aceh).

Editor:

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...