Ribuan Warga Aceh Ikut Jalan Santai Bersama Anies Baswedan

Ribuan Warga Aceh Ikut Jalan Santai Bersama Anies BaswedanFoto: HabaAceh.id/Rianza
Ribuan masyarakat Aceh tiba di Lapangan Pango Raya, usai melewati rute jalan santai dari Kantor DPW NasDem Aceh, Sabtu (3/12/2022).

“Subuh-subuh sekali peserta jalan sehat sudah ada yang bermunculan,” kata Ketua DPW Partai NasDem Aceh, Teuku Taufiqulhadi.

Banda Aceh – Ribuan masyarakat Aceh mengikuti acara jalan santai bersama bakal calon Presiden RI Anies Baswedan. Kegiatan jalan santai ini terpusat di lapangan bola kaki Gampong Pango Raya, Banda Aceh, Sabtu (3/12).

Pantauan HabaAceh.id, masyarakat yang hadir dari berbagai kalangan dan usia, mulai anak-anak hingga orang dewasa itu terlihat begitu antusias mengikuti jalan santai bersama Anies.

Kegiatan jalan santai bersama Anies ini mengambil rute dari kantor DPW Partai NasDem Aceh menuju Lapangan sepakbola, Pango Raya, Banda Aceh. Di Lapangan tersebut Anies meyampaikan orasi.

“Subuh-subuh sekali peserta jalan sehat sudah  ada yang bermunculan,” kata Ketua DPW Partai NasDem Aceh, Teuku Taufiqulhadi.

Para peserta yang hadir juga tampak membawa berbagai atribut, seperti bendera Partai NasDem  dan topi bergambar Anies.

Editor:

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...