Pasangan Hamas Unggul Telak di Pilkada Aceh Tengah
Foto: istTakengon - Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Tengah telah menetapkan suara terbanyak dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) melalui rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara.
Rapat pleno yang berlangsung di hotel Parkaside Takengon berjalan aman yang mendapatkan pengawalan ketat aparat keamanan.
"Kita telah melaksanakan rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati Aceh Tengah kemarin. Alhamdulillah semuanya berjalan aman," kata Ketua KIP Aceh Tengah, Maharadi, Senin (2/12) kepada HabaAceh.id.
Berdasarkan hasil rekapitulasi penghitungan suara, pasangan nomor urut 5 Haili Yoga- Muchsin Hasan meraih suara terbanyak dengan memperoleh sebanyak 53.774 suara.
Sementara suara kedua terbanyak didapatkan oleh pasangan nomor urut 1 Bardan Sahidi-Karimansyah yang meraih 40.561 suara.
Posisi ketiga terbanyak diraih oleh pasangan nomor urut 4 Alaidin Abu Abbas-Anda Suhada sebanyak 16.553 suara.
Posisi ke empat diraih oleh incambent pasangan nomor urut 3 Shabela Abubakar - Eka Putra sebanyak 7.659 suara.
Sementara pasangan independen nomor urut 2 Irmansyah- Azza Ari Saufa hanya meraih 3.415 suara.
Menurut Maharadi, hasil rekapitulasi rapat pleno terbuka tersebut akan diteruskan ke KIP Aceh untuk proses lebih lanjut.
"Kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mewujudkan Pilkada damai di Kabupaten Aceh Tengah," imbuhnya






Komentar