Naik Dock, KMP Aceh Hebat 2 Setop Pelayaran ke Sabang
Banda Aceh – Kapal Motor Penumpang (KMP) Aceh Hebat 2 yang melayani penyeberangan penumpang via Pelabuhan Ulee Lheue–Balohan sedang menjalani perbaikan (docking). Akibatnya kapal tersebut berhenti berlayar selama beberapa waktu ke depan.
“Betul (KMP Aceh Hebat 2) dokcing. Saat ini pelayanan Ulee Lheue-Balohan hanya menggunakan satu kapal, yakni KMP BRR,” kata General Manager PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Banda Aceh, Rudy B Hanafiah, Rabu (17/1).
Ia menyebut, pelayanan penyeberangan Banda Aceh–Sabang dan sebaliknya hanya dilayani satu kapal saja, yakni KMP BRR dengan dua pelayaran per hari.
Ia menjelaskan, berhentinya pelayaran KMP Aceh Hebat 2 tersebut lantaran memasuki masa docking tahunan yang akan dilaksanakan di Nias, Sumatera Utara (Sumut).
Menurutnya, docking kapal harus dilakukan setiap tahun supaya mesin kapal terpelihara dan terawat.
“KMP Aceh hebat 2 jalani docking rutin. Estimasi docking-nya selama 22 hari yakni dari 7 Januari atau direncanakan sampai 28 Januari 2024,” ujarnya.
Rudy menambahkan, ASDP Banda Aceh juga telah melakukan pemeliharaan terhadap KMP BRR pada Oktober 2023 lalu. Artinya KMP BRR bakal kembali menjalani pemeliharaan rutin pada Oktober mendatang.







Komentar