Jasad Bayi Bertali Pusar Ditemukan di Irigasi Bireuen

"Bayi itu masih ada tali pusar, kemudian langsung melaporkan temuan itu kepada sekretaris desa setempat dan kepolisian," jelas Arief.
Bireuen - Warga Desa Tingkeum, Kecamatan Kota Juang, Kabupaten Bireuen dikejutkan dengan penemuan mayat bayi mengapung di pintu irigasi desa setempat, Minggu (1/1). Bayi itu masih bertali pusar.
“Iya benar, bayi itu ditemukan warga terapung di irigasi pada Minggu (1/1) sekitar pukul 12.30 WIB,” kata Kasatreskrim Polres Bireuen, Kasatreskrim Polres Bireuen AKP Arief Sukmo Wibowo saat dikonfirmasi, Senin (2/2).
Mayat bayi berjenis kelamin laki-laki itu awalnya ditemukan seorang warga yang melintas di lokasi. Kala itu, warga tersebut melihat ada sosok bayi mengapung di irigasi.
Saksi itu kemudian mengabari warga yang sedang berada di sawah. Tak lama berselang, mereka mengangkat jasad bayi itu.
"Bayi itu masih ada tali pusar, kemudian langsung melaporkan temuan itu kepada sekretaris desa setempat dan kepolisian," jelas Arief.
Jasad bayi jenis itu langsung dibawa ke Rumah Umum Daerah (RSUD) dr Fauziah Bireuen.








Komentar