Breaking News

Disparpora Aceh Barat Minta PB PON Koordinasi Satu Pintu Dengan Leading Sektor di Daerah

Meulaboh – Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Aceh Barat meminta Panitia Besar (PB) Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh–Sumut untuk melakukan koordinasi satu pintu dengan daerah penyedia tempat.

Kabid Pemuda dan Olahraga, Disparpora Aceh Barat, Jumadil, mengatakan selama ini komunikasi antara PB PON dengan pihaknya sebagai leading sektor atau panitia daerah kurang maksimal dan tidak satu pintu.

“Harapan Pemkab Aceh Barat melalui Disparpora koordinasinya satu pintu biar kami tidak kalang-kabut, semua pencari informasi yang dihubunginya kami, sedangkan kami mohon maaf tidak tahu panitia venue itu berkoordinasi dengan siapa di Aceh Barat,” kata Jumadil, Sabtu (11/5).

Jumadil menyebutkan, selama ini yang masyarakat dan juga pihak media ketahui untuk informasi terkait dengan pelaksanaan PON di Aceh Barat dikeluarkan melalui Disparpora sebagai leading sektornya di daerah.

“Kami Disparpora selama ini leading koordinasinya Disparpora Aceh, kalau Dispora Aceh, alhamdulillah komunikasinya sangat bagus, tapi setahu saya terkait persiapan venue itu ranahnya Perkim Aceh,” katanya.

Dia menjelaskan, venue PON di Aceh Barat seperti GOS dan lapangan bola kaki Teuku Umar merupakan asetnya pemerintah kabupaten di bawah Disparpora, dan yang paling paham terkait hal tersebut adalah pihaknya.

“Nanti pas orang itu mau melakukan pekerjaan (renovasi venue) ada hambatan teknis baru menjumpai kami kan buat apalagi. Kalau mereka nanti butuh (koordinasi dengan pihak terkait di daerah) biar kami yang fasilitasi, karena PJ bupati tidak akan bertanya ke dinas lain terkait PON, tapi akan tetap ke Disparpora,” ujar Jumadil.

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...