Dinkes Pastikan Kasus Polio Belum Ditemukan di Aceh Utara

Dinkes Pastikan Kasus Polio Belum Ditemukan di Aceh UtaraFoto: Liputan6
Ilustrasi

"Belum ada kasus polio pada anak di bawah 15 tahun saat ini Aceh Utara," kata Ferianto.

Aceh Utara- Dinas Kesehatan (Dinkes) Aceh Utara memastikan kasus polio aktif belum ditemukan di daerah tersebut. Meski belum ada kasus, anak-anak di sana akan di imunisasi. 

"Belum ada kasus polio pada anak di bawah 15 tahun saat ini Aceh Utara," kata Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Aceh Utara, dr. Ferianto saat dihubungi, Senin (28/11).

Ferianto mengatakan meski hingga kini belum ditemukan kasus polio di Aceh Utara, namun pihaknya sudah melakukan pencegahan dengan cara sosialisasi dengan tenaga kesehatan di seluruh Puskesmas dan masyarakat di Aceh Utara akibat terinfeksi virus polio.

Bahkan, seluruh perwakilan tenaga medis di Aceh Utara sudah dipanggil ke Banda Aceh untuk mengikuti edukasi penanganan kasus lumpuh layu di Aceh.

"Hingga saat ini belum ada obat menyembuhkan polio. Namun penyakit polio dapat dicegah dengan imunisasi, makanya imunisasi polio itu sangat penting untuk langkah pencegahan," katanya.

Ferianto mengatakan dalam pekan ini Dinkes akan melakukan imunisasi massal di seluruh Aceh Utara. "Saat ini kita belum terima stok vaksin polio dari Kemenkes. Nanti, kita akan gunakan stok vaksin yang ada di Dinkes,"katanya.

"Kita pun mengharapkan kepada seluruh orang tua untuk dapat diizinkan anaknya untuk mengikuti vaksin polio. Jadi, tidak perlu takut. Kita pilih metode imunisasi yang paling mudah dan cepat sesuai Instruksi Kemenkes dilakukan melalui tetes vaksin ke mulut.

Menurut Ferianto, selain imunisasi, sanitasi lingkungan yang baik termasuk salah satu upaya yang tepat untuk mencegah penularan polio.

Ferianto menambahkan untuk pencegahan ini diperlukan respons cepat dari seluruh pemangku kepentingan di Aceh Utara untuk mengatasi virus Polio. 

"Kita akan segera akan duduk dengan lintas sektor terkait pencegahan virus polio. Meskipun, di tingkat Pemprov sudah memanggil lintas sektor di Aceh. Cakupan imunisasi ini kita targetkan akan mencapai 95 persen,"ujarnya. (Mulyadi

Editor:

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...