Rumah Pimpinan Ponpes Darussalam Labuhan Haji Terbakar
Foto: Dok, istimewa“Iya benar, rumah Abuya Haji Mawardi Waly terbakar,” katanya.
Aceh Selatan - Rumah milik Abuya Haji Mawardi Waly yang berada di kompleks pesantren Darussalam, Desa Blang Poroh, Kecamatan Labuhan Haji Barat, Aceh Selatan, terbakar.
Peristiwa yang menimpa rumah Pimpinan Ponpes Darussalam itu terjadi pada Rabu (23/11) siang. Berdasarkan informasi warga, api melahap seluruh bangunan rumah hingga menyiasakan puing-puing.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Selatan, Zainal, membernarkan peristiwa kebarakan tersebut.
“Iya benar, rumah Abuya Haji Mawardi Waly terbakar,” katanya saat dikonfirmasi HabaAceh.id, Rabu (23/11).
Namun demikian, sebut Zainal, api telah berhasil dipadamkan menggunakan mobil pemadam serta turut dibantu para santri.
“Alhamdulillah api sudah berhasil dipadamkan,” ujarnya.
Zainal menyebutkan, kebakaran tersebut diduga akibat arus pendek.
“Diduga penyebab kebakaran karena arus pendek,” pungkasnya. (Alfian)





Komentar