Demokrat Resmi Dukung Salman Alfarisi Sebagai Balon Bupati Abdya
Blangpidie - Dewan Pumpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi resmi mendukung Salman Alfarisi sebagai Bakal calon Bupati Aceh Barat Daya (Abdya) yang akan berkontestasi dalam pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada 2024 mendatang.
Bentuk dukungan tersebut dituangkan dalam surat tugas konsolidasi yang di keluarkan oleh DPP Partai Demokrat pada, Senin (27/5) di Jakarta.
Surat tugas dengan nomor : 154 yang diteken Sekretaris Jenderal (Sekjen) Teuku Rieky Harsya (TRH) memuat beberap poin yang harus di jalankan oleh Salman Alfarisi selaku calon bupati yang didukung partai demokrat.
Lima poin yang di tugaskan kepada Salman Alfarisi antara lain terkait komunikasi politik dengan partai politik sahabat untuk memenuhi syarat 20 persen agar bisa mengusung pasangan wakil bupati Abdya.
Di poin selanjutnya, DPP demokrat memugaskan Salman Alfarisi untuk mencari dan mengusulkan pasangan calon.
Disamping itu, partai juga menugaskan kepada calon yang di usung untuk melaporkan hasil survei terkini dan kolalisi parpol.
Ketua Bappilu DPC Partai Demokrat Abdya, Dendy Suhendra saat dikonfirmasi HabaAceh.id, Kamis malam (30/5) membenarkan perihal surat dukungan tersebut.
"Iya benar, diserahkan langsung oleh Sekretaris DPD Demokrat Aceh, bapak Arif Fadilah kepada Bapak Salman Alfarisi di Banda Aceh," demikian singkatnya.
Menurut Dendy rekomendasi dukungan itu diberikan khusus untuk Salman Alfarisi sutu-satunya.







Komentar