Bupati Pidie Terpilih Ingatkan Muda Seudang Jaga Kekompakan

Bupati Pidie Terpilih Ingatkan Muda Seudang Jaga KekompakanFoto: dok untuk HabaAceh.id
Muda Seudang Pidie malaksakan raker pemantapan organisasi di Sabang, Rabu (8/1).

Sigli - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Aceh (DPW PA) Pidie, Sarjani Abdullah mengatakan untuk keberlangsungan sebuah organisasi hal yang sangat penting adalah menjaga kekompakan, terutama dalam menjalankan keputusan organisasi. 

Hal itu dikatannya saat menyampaikan sambutan dalam rapat kerja (raker) pemantapan organisasi Muda Seudang yang berlangsung di Sabang, Rabu (8/1). 

Untuk diketahui Muda Seudang adalah organisasi tempat berhimpunnya para pemuda underbow Partai Aceh. 

"Anak-anak muda harus selalu kompak, solid dalam berorganisasi. Kalian sudah buktikan ketika menghadapi Pilkada, kekompakan ini harus terus dirawat," ujar Bupati Pidie terpilih tersebut. 

Ketua DPW Muda Sedang, Pidie, Barlian mengatakan, kader-kader Muda Sedang didorong untuk berkontribusi membesarkan Partai Aceh dalam membangun Pidie. 

"Berikan pemikiran untuk pembangunan, organisasi ini milik kita semua. Kita harus mampu menunjukkan kerja-kerja nyata untuk membesarkan Partai Aceh," tulisnya dalam keterangan kepada HabaAceh.id.

Untuk tujuan itu, Muda Seudang berkeinginan mendirikan sekolah kaderisasi di tubuh partai eks kombatan GAM tersebut, sebagai sarana penguatan identitas dan ideologi yang menjadi tantangan ke depan. 

"Maka, kita berencana mendirikan sekolah, apakah dikelola DPW-PA atau Muda Sedang buat sendiri. Nanti teknisnya kita pikirkan sama-sama, dengan ini estafet kepemimpinan kita bentuk sejak dini," sebut Barlian. 

Dia mengatakan, dalam raker tersebut juga menghadirkan pemateri eksternal, alumnus magister ilmu politik Universitas Diponegoro, Mufazzal yang menyampaikan pemahaman dan tujuan organisasi. 

Dalam materinya, fungsionaris DPP Partai Aceh itu menjelaskan, bahwa Partai Aceh adalah partai ideologis, bukan catch-all party. Atau disebut juga sebagai partai kader. 

Menurut Mufazzal, partai kader itu, anggotanya wajib paham ideologi partai, tujuan partai. Maka Muda Seudang harus menyiapkan jiwa leadership sebagai sebagai generasi penerus Partai Aceh.

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...