Festival Pulau Banyak Aceh Singkil Dimeriahkan Ragam Kegiatan

Festival Pulau Banyak Aceh Singkil Dimeriahkan Ragam KegiatanFoto: Ahmad Saidi/HabaAceh.id
Ilustrasi bangunan mercusuar Pulau Rangit Kecil, Kepulauan Banyak, Aceh Singkil, Aceh, Indonesia

Singkil - Pemkab Aceh Singkil akan kembali menggelar Festival Pulau Banyak pada 25-28 September 2024 mendatang. Dalam acara itu, berbagai kegiatan akan dihelat dalam upaya menggaet wisatawan ke daerah tersebut.

Ragam kegiatan yang akan disuguhkan dalam Festival Pulau Banyak antara lain, Lomba Seni Tari Pesisir, Lomba Memasak Kuliner Pesisir, dan jungle tracking di Puncak Gunung Tiusa Kecamatan Pulau Banyak Barat (PBB).

Kegiatan lomba memancing (fun fishing), pelepasan penyu (tukik) dan gathering tourism juga ikut memeriahkan Festival Pulau Banyak tahun ini. 

Kepulauan Banyak menjadi salah satu destinasi wisata tujuan di Aceh, baik wisatawan lokal maupun mancanegara di sepanjang tahun untuk mengisi liburannya.

Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Mujni ketika dikonfirmasi wartawan, Senin (23/9) mengatakan, Disparpora telah mengemas enam kegiatan pada event Festival Kepulauan Banyak yang dijadwalkan berlangsung pada 25-28 September 2024. 

Menurutnya perhelatan tahunan di Aceh Singkil tahun ini berbeda dari sebelumnya. Hal berbeda tersebut, salah satunya adalah tantangan untuk para wanita untuk ikut bertanding.

"Kali ini Disparpora mengemas kegiatan untuk menantang para wanita, yang akan bertanding dalam perlombaan memasak kuliner pesisir serta lomba seni tari pesisir yang akan meramaikan Festival Pulau Banyak tahun ini," katanya.

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...