Beredar Kabar Pj Wali Kota Lhokseumawe Imran Akan Dilantik jadi Pj Bupati Subang Petang Ini

Beredar Kabar Pj Wali Kota Lhokseumawe Imran Akan Dilantik jadi Pj Bupati Subang Petang IniFoto: Dok Humas Pemko Lhokseumawe
Pj Wali Kota Lhokseumawe, Imran.

Lhokseumawe - Penjabat (Pj) Wali Kota Lhokseumawe, Imran, dikabarkan akan dilantik menjadi Penjabat Bupati Subang, Jawa Barat, Selasa (19/12) sore ini, di Aula Barat, Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat.

Asisten I Pemerintah Kota Lhokseumawe, Maksalmina mengaku belum mengetahui kabar tersebut karena belum ada surat pemberitahuan yang masuk terkait hal itu.

“Terkait kabar beredar Pak Imran akan dilantik sebagai Pj Bupati Subang sudah kita dengar, tapi belum kita ketahui dan nanti sore mungkin baru ada informasi resmi,” kata Maksalmina saat dikonfirmasi HabaAceh.id, Selasa (19/12).

Meski begitu, sambung Maksalmina, Jika Imran dilantik sebagai Pj Bupati Subang, maka umumnya pelaksana harian langsung dijabat oleh Sekretaris Daerah (Sekda) T Adnan.

“Nanti akan saya kabari lagi jika sudah informasi lebih lanjut. Untuk penunjukan penjabat wali kota juga kita belum dapat informasinya kapan ditentukan oleh Pj Gubernur Aceh,” kata Maksalmina.

Sementara itu, Juru Bicara Pemerintah Aceh, Muhammad MTA, ketika dihubungi terpisah secara singkat mengatakan secara aturan otomatis sekda yang langsung menjadi pelaksana harian wali kota.

Sekadar diketahui, Imran menjadi Pj Wali Kota Lhokseumawe selama 18 bulan. Sebelumnya pria kelahiran Kota Lhokseumawe tersebut bertugas di Kementerian Dalam Negeri RI.

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...