PKB Siapkan Dua Kader untuk Pilkada Bener Meriah

Redelong - Dewan Pengurus Wilayah Partai Kebangkitan Bangsa (DPW-PKB) Aceh, telah mempersiapkan dua kadernya untuk maju dalam Pemilihan Kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Bener Meriah nanti.

Kedua kader tersebut ialah Salihin yang saat ini menjabat sebagai anggota DPR Aceh, dan Tgk Husnul Ilmi saat ini Wakil Ketua I DPRK Bener Meriah.

Namun demikian, PKB masih membuka kesempatan bagi tokoh masyarakat lainnya untuk yang ingin maju dalam pesta demokrasi nanti.

Sementara itu, Salihin mengaku, saat ini dirinya belum punya rencana untuk maju sebagai calon kepala daerah di Pilkada 2024.

"Rencana bulum ada, tetapi kita lihat dinamika politik di Bener Meriah sebelum pendafran calon," katanya saat dikonfirmasi HabaAceh.id, Jumat (5/4).

"Politik itu dinamis, jadi kita belum  memastikan ke depannya. Karena juga kita baru saja mengahadapi Pileg 2024," lanjutnya.

Hal sama juga disampaikan Tgk Husnul Ilmi, hingga saat ini dia tidak memiliki rencana maju dalam Pilkada 2024. Sebagai Ketua PKB Bener Meriah, ia masih memberikan peluang kepada tokoh-tokoh berkompeten lainnya.

"Intinya, kita masih memberikan peluang kepada tokoh-tokoh yang berkompeten. Jika masih ada lebih baik, kita siap untuk mendukung, kecuali sudah tidak ada lagi itu baru kita maju," katanya.

"Walaupun harapan Partai PKB untuk saya maju sebagai calon ada, namun kita berupaya kader terbaik atau tokoh yang ada dengan visi misi PKB lebih kita prioritaskan," tambahnya.

Tgk Husnul mengaku, sejauh ini sudah ada beberapa tokoh yang sudah menjalin komunikasi dengan PKB, tetapi pihaknya tetap berkoordinasi dengan DPW dan DPP PKB. 

"Biarlah DPW dan DPP yang menentukannya, kita hanya mengusulkan," pungkas Husnul.

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Loading...